Pochettino Balas Kritik Tajam Gary Neville Pasca Chelsea Gagal Menangkan Carabao Cup

By Amanda Amelia

Mauricio Pochettino kesal dengan kritik yang diberikan Gary Neville usai Chelsea takluk dari Liverpool di final Carabao Cup.

"Saya tidak mendengar apa yang Gary Neville sampaikan, tetapi jika Anda membandingkan usia di antara kedua tim, tentu tidak jauh berbeda. Saya memiliki hubungan yang baik dengan Gary (Neville). Saya bisa menghargai opininya," ujar Pochettino seperti dilaporkan Goal.

"Kami melakukan beberapa perubahan, Ben Chilwell dan Conor Gallagher ditarik keluar saat babak perpanjangan waktu. Ya, memang benar, kami tidak memiliki energi yang cukup saat menyelesaikan babak kedua dari babak perpanjangan waktu," lanjutnya.

"Saya tetap merasa bangga. Para pemain sudah berusaha sekuat tenaga, Kami adalah skuad yang masih sangat muda, tentu tidak bisa dibandingkan dengan Liverpool, mereka menyelesaikan pertandingan dengan banyak pemain muda, rasanya tidak adil membahas hal seperti ini. Kami akan tetap kuat dan yakin dengan proyek yang tengah dijalani," urai pria asal Argentina itu.

Chelsea dan Liverpool bermain imbang tanpa gol di waktu normal, kedua tim sempat mencetak gol, namun VAR menganulir gol-gol tersebut karena offside. The Reds akhirnya keluar sebagai pemenang usai Virgil van Dijk mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-118.

Setelah melawan Liverpool, para pemain Chelsea akan berusaha bangkit dan kembali ke jalur kemenangan saat bertemu Leeds United di Piala FA, Kamis (29/2) dinihari WIB.


Baca Berita dan Rumor Transfer Sepakbola Lainnya

Artikel ini dimuat di 90min.com/ID dengan judul Pochettino Balas Kritik Tajam Gary Neville Pasca Chelsea Gagal Menangkan Carabao Cup.